Sosialisasi Lintas Kabupaten, BNNK Tana Toraja Gandeng Konselor Adiksi

dedihumas bnn

9 years ago

post-19
post-19

Memasuki tahun 2016, BNNK Tana Toraja makin gencar melaksanakan sosialisasi Non DIPA, khususnya di lingkungan pendidikan. Tidak hanya di Tana Toraja saja yang menjadi fokus utama kegiatan sosialisasi P4GN, tetapi kabupaten Toraja Utara pun menjadi bagian dari sasaran kegiatan ini.

Bertempat di beberapa sekolah di Rantepao, Toraja Utara, beberapa tim penyuluh BNNK Tana Toraja turun dengan menggandeng salah satu konselor adiksi binaan BNN di Tana Toraja. penyuluhan pertama dilakukan di SMAN 1 Sesean, Kec. Sesean Suloara, hari Jumat, tanggal 22 Januari 2016. Tiga hari berselang kemudian, tim penyuluh juga menggelar  kegiatan yang kedua yaitu di SMAN 1 Kesu, Kec. Kesu, Toraja Utara. Lebih dari 250 Siswa mendapatkan informasi P4GN dari BNNK Tana Toraja. Melalui kegiatan ini, BNNK Tana Toraja mendorong pihak sekolah untuk dapat membentuk  Satgas anti Narkoba di lingkungannya.

Peserta antusias dalam mengikuti jalannya sosialisasi, terlebih lagi ketika seorang Konselor Adiksi (mantan Napi Narkotika) yang aktif menjadi pengampu TC (Terapeutic Comunity), menceritakan pengalamannya menjadi seorang konselor Adiksi dan memberikan gambaran mengenai bahayanya menyalahgunakan Narkotika. “Hanya ada 3 akibat dari menyalahgunakan narkotika, yaitu Penjara, gila dan mati.” tandasnya.

Tujuan dari kegiatan sosialisasi Non DIPA ini adalah sebagai upaya percepatan program diseminasi informasi P4GN, sehingga para peserta menjadi imun ( tahan ) terhadap bahaya penyalahgunaan narkotika dan mereka mampu menjadi penyuluh bagi dirinya sendiri, keluarga dan lingkungan disekitarnya. Jika satu orang saja peduli terhadap bahaya penyalahgunaan narkotika, maka generasi muda bangsa Indonesia dapat terselamatkan dari pengaruh buruk dan ancaman bahaya peredaran gelap Narkotika.

 

Komentar Anda

Belum ada Komentar

Login untuk mengirim komentar, atau Daftar untuk membuat akun, gratis dan proses nya hanya 2 menit.