BNN KOTA KEDIRI BERSAMA RATU DAN PRAJURIT ANTINARKOBA SEMARAKKAN NIGHT CARNIVAL

dedihumas bnn

8 years ago

post-19
post-19

BNN Kota Kediri ikut meriahkan Parade Budaya Night Carnival 13/8/2016 yang merupakan rangkaian Perayaan hari jadi Kota Kediri ke 1137 dengan tema Harmoni Kediri – Kota Kediri Melayani, melalui kegiatan ini BNN Kota Kediri terus menyampaikan kampanye stop Narkoba kepada masyarakat. Dengan menampilkan Ratu, Prajurit, lengkap dengan kereta kencana tematik P4GN (Pencegahan dan Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba) dan kampanye Stop Narkoba, BNN Kota Kediri berikan media edukasi interaktif bagi masyarakat Kota Kediri agar terdorong dalam bersama-sama memerangi penyalahgunaan Narkoba.

Karnaval yang menempuh jarak 3 km Start didepan TMP dan Finish balai Kota Kediri sempat diguyur hujan deras, namun hal ini sama sekali tidak menyurutkan semangat ratusan peserta serta ribuan penonton dalam menyemarakkan kegiatan, kesempatan ini sekaligus menjadi wadah untuk melestarikan warisan budaya dan memberikan hiburan postif bagi masyarakat luas.

Rombongan karnaval ini diawali mobil foreder yang dilepas pejabat Forpimda Kota Kediri. Kemudian penampilan grup drum band, barisan Paskibra Kota Kediri, pejabat Forpimda Kota Kediri, seniman tari, fashion pelajar, grup jaranan dan diikuti rombongan BNN Kota Kediri serta peserta lainnya baik dari instansi pemerintah, swasta dan lingkungan pendidikan.

Kepala BNN Kota Kediri AKBP Lilik Dewi Indarwati, AmK, SH, MM dalam kesempatannya menyampaikan, apa yang ditampilkan oleh keluarga besar BNN Kota Kediri ditahun ini memiliki satu tujuan yakni memberikan hiburan dengan nilai edukasi P4GN agar masyarakat berpartisipasi aktif dalam menolak penyalahgunaan Narkoba.

Komentar Anda

Belum ada Komentar

Login untuk mengirim komentar, atau Daftar untuk membuat akun, gratis dan proses nya hanya 2 menit.